sinarberita.info - Diuraikan pula bahwa dalam rangka meningkatkan peran serta masyarakat dalam Penyelenggaraan Pelayanan Publik., Pemerintah Kabupaten Sukabumi Menggelar Kegiatan Launching Pemanfaatan E-LAPOR! SP4N Dan Pencanangan Gerakan Inovasi Pelayanan Publik Daerah Tahun 2019.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Bagian Organisasi Setda yang diikuti oleh Perangkat Daerah dan Kecamatan dengan tujuan.. dan dibuka Secara Resmi oleh Wakil Bupati Sukabumi H. Adjo Sardjono yang ditandai dengan Penekanan Tombol Pemanfaatan E-LAPOR, Bertempat di Aula Dinas Perhubungan Kabupaten Sukabumi, Senin (31/12).
Wakil Bupati Sukabumi dalam pidato sambutanya Mengatakan,peran serta masyarakat dalam Mewujudkan Visi terwujudnya Kabupaten Sukabumi Yang Religius dan Mandiri, khususnya di Bidang Pelayanan Publik Dengan Fokus Pencapaian Misi: Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan Yang Bersih dan Professional dan Optimalisasi Pelayanan Kesehatan, Pendidikan dan Infrastruktur Daerah, sangat diperlukan.
" disebutkan pula, dalam pengelolaan pengaduan, saran dan aspirasi masyarakat diperlukan suatu menajemen pengelolaan yang efektif dan efisien serta profesional, dalam merespon, menyelesaikan dan menindaklanjuti semua bentuk pengaduan yang menjadi kewenangan sesuai peraturan perundang-undangan." tandaanya..
Dijelaskan pula ole Wabup Bupati Sukabumi , dengan Pemanfaatan Aplikasi E-LAPOR! SP4N dalam penanganan pengaduan masyarakat dan tindaklanjutnya, dipandang memenuhi prinsip efektivitas dan efisiensi dalam pengelolaan administrasinya. Oleh karena itu, kebijakan Pemerintah Kabupaten Sukabumi sepakat menggunakan Aplikasi E-LAPOR! SP4N ini sebagai sarana penyaluran pengaduan utama.
" Sehingga Kepekaan, respon dan tindaklanjut setiap Perangkat Daerah serta Unit Pelayanan terhadap pengaduan masyarakat, tentunya akan menjadi bagian evaluasi kami terhadap kinerja para Pimpinan Perangkat Daerah/Unit Pelayanan." ucapnya.
Tak lupa Wabup mengingatkan, keberadaan UPPET ini akan memperkuat fungsi pengkoordinasian penanganan dan tindak lanjut pengaduan masyarakat oleh Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian, dimana hal ini telah diselarasakan dengan penyempurnaan tugas pokok dan fungsinya.
Diungkapkan pula bahwa, " Ke depan, budaya inovatif dari semua Pimpinan Perangkat Daerah/Pimpinan Unit Pelayanan, ASN, Perusahaan Daerah dan Pegawai Perusahaan Daerah, harus menjadi bagian dari penilaian kinerja dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsinya." Ungkapnya.
Disampaikan pula pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Menyerahkan Secara Simbolis Kenang-kenangan berupa Vandel Pelopor Inovasi Pelayanan Publik Kepada 12 Perangkat Daerah, Kecamatan dan Perumda yang telah Merintis dan Melaksanakan Inovasi Pelayanan Publik
Turut Hadir pada kesempatan tersebut Asisten Sekda Bidang Administrasi, Kadis Kominfosan, Kadis Perhubungan, PPID Pembantu Perangkat Daerah serta Kecamatan dan undangan lainnya.
Reporter: Suyudi