Sinar berita.co.id.(RM)-Bekasi-Dinas pendidikan propinsi jawa barat wilayah III tingkat kabupaten bekasi menggelar Kompetisi Sains Nasional (KSN) SMA Negeri dan Swasta sekabupaten Bekasi yang diadakan di SMA Negeri 2 Tambun Selatan selasa 10/03/2020.
Dengan kegiatan Kompetisi Sains Nasional jenjang SMA dengan mengangkat tema "Kita Tingkatkan Prestasi Kabupaten Bekasi Menuju Jabar Juara Lahir Bathin" Kepala Cabang Dinas ( KCD ) Wilayah III Casmadi membuka Kompetisi Sains Nasional jenjang SMA tahun 2020 tingkat kabupaten Bekasi
Ketua panitia Munah widiawati yang juga menjabat sebagai kepala sekolah SMAN 3 Cikarang utara mengatakan bahwa, Kegiatan Kompetisi Sains Nasional (KSN) ini di ikuti sebanyak 1018 peserta siswa- siswi dari utusan 85 sekolah Negeri dan Swasta perwakilan masing-masing sekolah se kabupaten bekasi,adapun bidang mata pelajaran yang diujikan adalah Matematika, kimia,Fisika, Astronomi, Biologi, Kebumian, Informatika, geografi, dan ekonomi.
"Beliau juga menyampaikan dalam rangka untuk penyaringan juara 3 besar tingkat kabupaten bekasi dan merupakan seleksi awal yang nantinya akan maju ke tingkat provinsi dan selanjutnya ke tingkat nasional".ujar munah.
Lanjut munah dengan kegiatan kompetisi sains nasional (KSN) dilaksanakan setiap tahun adalah sebagai ajang tahunan dilingkungan pendidikan cabang wilayah III kabupaten bekasi dan berharap prestasi siswa kabupaten bekasi semakin meningkat supaya ikut andil menjuarai nantinya tingkat nasional.kata munah.
Peserta Nabila sila dari salah satu utusan dari SMA Negeri 1 cibitung yang mengikuti kompetisi informatika dia mengatakan bahwa yang di ujikan 20 soal Pilihan ganda, sangat susah bagat dan berharap bisa mendapatkan nilai yang bagus.kalaupun nanti tidak dapat juara, insya allah nantinya lebih ditingkatkan lagi belajaranya terutama bidang sains.