PAMSIMAS PEKON FAJARAGUNG DIDUGA JADI AJANG KORUPSI

PAMSIMAS PEKON FAJARAGUNG DIDUGA JADI AJANG KORUPSI

05/12/2021, Desember 05, 2021


PRINGSEWU.sinarberitanews.Com-Proyek Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) Pekon Fajaragung Kecamatan Pringsewu Kabupaten Pringsewu Propinsi Lampung anggaran tahun 2021, diduga menjadi ajang korupsi oleh panitia pelaksana pembangunan karena selain besarnya anggaran dari pemerintah panitia pelaksana juga menarik dana Rp.200 ribu tiap warga penerima manfaat, warga yang ditarik ada sejumlah 50 warga,Rabu (01/12/21).



Diungkapkan seorang narasumber warga setempat yang  identitasnya dirahasiakan mengatakan dana anggaran Pamsimas itu dari APBN Rp.245 juta, swadaya masyarakat Rp.56 juta, inches Rp.14 juta dan dana pendampingan dari pekon yaitu APBDes sejumlah Rp.50juta.





Jika melihat dari jumlah besarannya anggaran yang sudah mencapai Rp.365juta sudah bisa dipastikan untuk melaksanakan kegiatan Pamsimas ini sudah bisa dipastikan anggaran sebesar itu sudah sangat cukup bahkan berlebih untuk melaksanakan kegiatan Pamsimas di Pekon Fajaragung namun masih saja Ketua Panitia melakukan penarikan dana Rp.200ribu pada 50orang warga penerima air bersih ini.





"Namun demikian warga penerima program Pamsimas ini hanya diam karena ada yang tidak mengerti bahkan ada juga yang terpaksa karena jika tidak membayar maka oleh panitia warga tersebut tidak bisa menerima manfaat air bersih dan sanitasi tersebut," kata sumber.





Selain itu sumber menjelaskan sebenarnya kebanyakan dari warga yang ditarik Rp.200ribu ini merasa berat membayar dana tarikan tersebut karena kondisi ekonomi warga selain mayoritas kurang mampu juga kondisi masih dalan pandemi covid 19, namun karena ada dua warga yang tidak membayar dana tarikan tersebut sehingga mereka batal menerima air bersih dari program Pamsimas ini, artinya jelas kedua warga ini jadi korban dalam program Pamsimas ini, "jumlah 50penerima ini sebenarnya dipaksakan oleh panitian seharus cukup 40warga penerima saja," jelasnya.




Sementara Yuni Arisyanto Ketua Pamsimas Pekon Fajaragung saat dikonfirmasi media dirumah kediamannya beberapa waktu lalu mengatakan kegiatan Pamsimas ini sudah selesai membuat saluran air bersih dengan pipa paralon sepanjang kurang lebih 400meter, membangun satu tower air, 6buah tempat cuci tangan di depan SDN 1 fajaragung, 2 cuci tangan dekat dan didepan kantor pekon setempat, dua ruangan WC sebagai MCK dan saluran ke 50 rumah warga penerima.


Yuni Arisyanto Ketua Panitian Pamsimas yang juga sebagai Kaur kesra dipekon setempat mengakui memang benar ada penarikan dana pada warga tersebut namun itu sudah melalui rapat dipekon, bahkan beberapa kali Yuni Arisyanto meminta media ini jangan ekpost soal penarikan dana tersebut.


Kepala Biro(Merliyansyah)

TerPopuler