Dimohon Dengan Segala Rendah Hati Uluran Tangan Donatur, Dermawan Membantu Nasrudin

Dimohon Dengan Segala Rendah Hati Uluran Tangan Donatur, Dermawan Membantu Nasrudin

15/01/2022, Januari 15, 2022


TANGGAMUS, sinarberitanews.com -- Nasrudin warga Prasejahtera Pekon Datarlebuay korban kebakaran kontrakan di Tangerang membutuhkan uluran tangan para Dermawan serta perhatian Pemerintah Daerah, demikian informasi dihimpun sinarberitanews.com Sabtu (15/01/22). 


Nasrudin (55) kini tiada berdaya dengan kondisi tubuh 70 % akibat terkena luka bakar,  kontrakan yang ia huni di wilayah Tangerang dilalap si jago merah, Selasa 11 Januari 2022 lalu. 


Keberadaan Nas panggilan sehari-harinya di Tangerang dalam rangka bekerja sebagai pekerja atau tukang, pekerjaannya selama ini serabutan. Malang tak dapat ditolak untung tak dapat diraih. Bekerja serabutan untuk menopang kehidupan keluarga, kini dengan kondisi lemah yang saat ini tidak berdaya dan upaya yang bisa ia lakukan. 


Dengan menumpang di kediaman besannya di Pekon Datarlebuay "Ia" terbaring dalam perawatan alternatife serta perwat desa yang diminta pihak keluarga untuk merawat dengan pengobatan ala kadarnya. 


Mas Darto salah satu kerabat dekatnya menuturkan, mengingat kondisi pak Nas secara ekonomi sangat tidak memungkinkan untuk bisa berada di rumah sakit, keluarga bermusyawarah dan memutuskan setelah satu malam dirawat di salah satu rumah sakit wilayah Tangerang, dibawa pulang ke Kabupaten Tanggamus (Lampung) tepatnya di Pedukuhan Beringinpat Pekon Datarlebuay, Kecamatan Air Naningan.


"Kakak ini ngontrak, di kontarakan Bedeng, di wilayah Tangerang. RT 04/RW 03 Kelurahan Pondok Pucung, Kecamatan Karang Tengah, pada Selasa 11/01/2022 lalu, kontrakan yang ia tempati terbakar, yang diduga akibat meledaknya "sepiteng", pada saat kejadian Kakak kita lagi berada di WC, dan pada saat itu lagi masak air.


 Diduga gas dari sepiteng menyabar api. Dalam kepungan api Kakak mencoba keluar kontrakan, saat mau keluar ia melihat keponakannya sedang dikepung api, kemudian Nas berbalik arah dan sembari menggendong ponakan Kakak Nas keluar dari kobaran api itu." Tuturnya. 


Mengingat lanjut Darto, sepupunya ini secara perekonomiannya cukup memprihatinkan, sehingga diambillah keputusan bersama keluarga untuk dibawa pulang. 


"Iya, kita mengetahui secara ekonomi beliau ini masuk kategori Keluarga Prasejahtera. Nah, atas pertimbangan keluargalah. Satu hari setalah dirawat di rumah sakit di sana, kami putuskan untuk dibawa pulang. Dengan kondisi perawatan dan pengobatan alternatife, serta seadanya. Kami sangat berharap bantuan dari berbagai pihak, para Dermawan dan pemerintah." Lirihnya. 


Adapun keberadaan Nasrudin saat ini, menurut Darto menumpang di gubuk besannya. 


"Sekarang Kakak ini numpang di gubuk besan nya, tepatnya di Pedukuhan (Dusun) Beringin Empat, Pekon Datarlebuay. Karena Kakak tidak memiliki tempat tinggal (rumah) di Kabupaten Tanggamus. Kakak memiliki dua orang anak satu sudah berumah tangga dan yang satu masih sekolah dasar," terang Darto. 


Agung salah satu perawat, yang merawat Nasrudin atas permintaan pihak keluarga saat kami hubungi via telepon menceritakan kondisi Nas, untuk segera dilakukan perawatan yang itensife. 


"Kondisi tubuhnya 70% terkena luka bakar, saat ini yang dilakukan adalah pengobatan seadanya, ini saya lakukan atas permintaan pihak keluarga." ujarnya. 


Bagi pihak Donator dan Dermawan yang berkanan menyisihkan rezekinya, kami cantumkan No Rekening Bank atas nama Rofiah istri Nasrudin sendiri. (7423 0100 7035 530).

MERLIYANSYAH. MM

TerPopuler