Pernah Disegel, Indomaret Di Atas Lahan Fasos Fasum Dibuka Lagi

Pernah Disegel, Indomaret Di Atas Lahan Fasos Fasum Dibuka Lagi

24/03/2022, Maret 24, 2022


KOTA BEKASI, sinarberitanews.com -- Di mana-mana Toko Swalayan Indomaret marak di Kota Bekasi. Tetapi keberadaan Indomaret yang dibangun di atas lahan Fasos dan Fasum, berbeda dengan Indomart lainnya, karena keberadaannya di lahan Fasos Fasum Perumahan SBS Harapan Jaya, Bekasi Utara Kota Bekasi. Kini masyarakat setempat bertanya-tanya mengenai kehadiran Indomart yang sudah pernah disegel Satpol - PP Kota Bekasi itu. Namun sekarang dibuka dan dioperasikan lagi, tutur sejumlah warga.

Menurut warga setempat yang berada di lingkungan RW 11 Kelurahan Harapan Jaya, Bekasi Utara, Kota Bekasi itu. Mempertanyakan kehadiran Toko Swalayan yang dibangun di atas lahan fasos, fasum itu. Karena menurut mereka, bahwa lahan fasos dan fasum di Perumahan tersebut adalah bagian dari milik warga di Perumahan itu, karena pembayaran angsuran rumah mereka sudah inklut dengan pembayaran lahan fasos, fasum tersebut.



Jika lahan fasos, fasum akan digunakan mau jadi apa saja harus ada hasil rapat kemufakatan warga semua. Dikatakan, keberadaan Toko Swalayan Indomaret, warga mengatakan, mereka belum pernah diajak rapat tentang Indomaret tersebut. Kami selaku warga menolak dan Walkota Bekasipun tidak berhak sesuka hatinya untuk memanfaatkan fasilitas lahan fasos dan fasum, ujar salah seorang warga setempat.

Warga RW 11 Kelurahan Harapan Jaya belum mengetahui kepastian lahan fasos fasum yang dibangun Indomaret itu, apakah dikontrakan atau dijual ke Indomaret. Tetapi informasi yang beredar, bahwa Indomaret dikontrak lahannya selama 10 tahun. Nah, kalau itu dikontrakan, apa payung hukum mereka untuk mengontrakan lahan itu. Jika begitu cara oknum-oknum pelaku kesewenang-wenangnya dibuat, tanpa ada hasil keputusan rapat warga (Kesepakatan/kemufakatan), itu tidak bisa. Ini bisa berurusan ke ranah hukum nantinya, kata warga itu.

Hasil investigasi sinarberitanews.com, bahwa saat ini lahan fasos dan fasum diduga menjadi lahan bisnis oknum-oknum Ketua RW. Hal ini perlu turun tangan Plt Walikota Bekasi Tri Adhianto, untuk menindak oknum-oknum Ketua RW yang sewenang-wenang memanfaatkan lahan fasos, fasum, seakan lahan itu milik dia pribadi. Kalau perlu siapa saja yang memanfaatkan lahan fasos, fasum perumahan, supaya digugat ke jalur hukum, tambah warga.

Iwan selaku Kasi Trantib Kelurahan Harapan Jaya, Bekasi Utara yang dihubungi sinarberitanews.com Kamis 24/03/2022 di ruang kerjanya, mengatakan, bahwa dirinya menjabat Kasi Trantib masih baru di Kelurahan Harapan Jaya, sehingga pihaknya belum mengetahui tentang masalah pembukaan Indomaret di RW 11. Tetapi ia berjanji akan turun langsung untuk investigasi ke lokasi dan akan memanggil Ketua RW 11 minta keterangannya, papar Iwan Kasi Trantib itu. (Tim Redaksi)

TerPopuler