Kepala SMPN 1 Pajar Bulan dan Guru Mengucapkan HUT Lambar Ke-31

Kepala SMPN 1 Pajar Bulan dan Guru Mengucapkan HUT Lambar Ke-31

22/09/2022, September 22, 2022

LAMPUNG BARAT, sinarberitanews.com -- Sukarman, SPd, MM dan segenap guru atau tenaga pengajar di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Pajar Bulan, Kecamatan Way Tenung Kabupaten Lampung Barat (Lambar), memacu kreatifitas siswa/siswi, dalam rangka HUT Kab Lampung Barat ke - 31.


Sukarman SPd, MM dan keluarga besar SMP Negeri 1 Pajar Bulan mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun Lampung Barat yang ke 31 semoga lampung Barat semakin jaya lagi ke depan nya dan masyarakat nya makmur dan smakin melimpah akan hasil bumi nya,

Harapan saya atau harapan kami keluarga besar tenaga pengajar SMP Negeri 1 Pajar Bulan, mudah-mudahan masyarakat Khususnya Kabupaten Lampung Barat ini semakin jaya, sebab apa bila kita bersama-sama membangun dan menerapkan atau mengedepankan pendidikan dengan seiringnya perkembangan teknologi jaman canggih sekarang.


Secara otomatis kita pun diwajibkan dan harus dituntut membuat kreatifitas yang harus bermutu dan begitu pula dengan anak-anak kita, anak-anak sekolah baik SD, SMP maupun SMA belajarlah dengan giat atau bersungguh-sungguh, sebab kalianlah harapan dan calon bakal penerus bangsa, makanya kami selaku pendidik atau pengajar, besar harapan kami agar kalian siswa/siswi kalian bisa sukses dan bisa meraih apa yang kalian impikan atau cita-citakan.


Semakin banyak anak-anak bangsa yang pintar dan menorehkan prestasi dalam bidang masing-masing, maka saya yakin dan percaya semakin mudah pula kita buat memajukan dan mengharumkan nama maupun citra bangsa kita bangsa Indonesia tetap semangat, pantang kendor dan jayalah selalu lampung Barat dan lampung Barat hebat...!!! 

[Anggi Saputra]

TerPopuler