PRINGSEWU,sinarberitanews.com- Sebuah kendaraan box bernomor Polisi BE 8104 BM terperosok di bekas galian pemasangan gorong gorong di Jalan Lintas Barat Sumatera (Jalinbar) Ahmad Yani depan dr ubad Pringsewu. Sabtu (24/9/22)
Akibatnya, badan truk menutupi sebagian badan jalan sehingga arus lalu lintas dari kedua arah mengalami kemacetan panjang.
Sejumlah Polantas yang diterjunkan ke TKP langsung melakukan sistem buka tutup untuk mengurai kemacetan.
Kasat lantas Iptu Khoirul Bahri melalui Kanit Patroli Aiptu Joko Prihandoko mengatakan, kejadian terperosoknya kendaraan box terjadi sekira pukul 07.15 Wib.
Sebelumnya kendaraan box bermuatan sembako itu melaju dari arah bandar Lampung menuju Pringsewu. Saat melintas dilokasi kejadian, roda belakang terperosok dibekas timbunan pemasangan beton gorong-gorong ( Box Culvert).
Lantaran badan kendaraan menutupi sebagian badan jalan, arus lalu lintas menjadi tersendat karena hanya bisa melalui separo badan jalan.
Dikatakan Aiptu Joko, Untuk menghindari kemacetan lebih panjang Pihaknya menerjunkan sejumlah personel untuk melakukan penjagaan dan pengaturan arus lalin di lokasi.
"Untuk mengurai kemacetan kami melalukan rekayasa lalu lintas dengan menerapkan sistem buka tutup,” jelasnya mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi
Menurut Kanit patroli, kendaraan box yang terperosok baru bisa dievakuasi sekira pukul 08.10 Wib setelah ditarik dengan menggunakan kendaraan truk fuso yang melintas di lokasi.
“Alhamdulillah Kendaraan yang rusak saat ini sudah berhasil dievakuasi namun arus lalin masih tersendat karena adanya pekerjaan pemasangan beton gorong-gorong,” ungkapnya.
Terpisah pengemudi truk box yang terperosok, Yono menjelaskan, sebelumnya jalur yang dilaluinya tersebut bisa digunakan oleh kendaraan lain, akan tetapi apes saat kendaraan miliknya tersebut melintas malah terperosok dan tidak bisa bergerak.
Ia mengatakan saat kejadian tersebut sedang dalam perjalanan dari bandar Lampung menuju Talang Padang dan membawa muatan sembako.
"Awalnya saya ngikuti instruksi petugas perbaikan jalan, disuruh jalan terus ya saya ikuti, eh malah terperosok," ungkapnya (MERLIYANSYAH)