Prayitno Peratin Sidodadi Menyalurkan BLT-DD Bagi Masyarakat Layak Dapat

Prayitno Peratin Sidodadi Menyalurkan BLT-DD Bagi Masyarakat Layak Dapat

20/05/2023, Mei 20, 2023

 

LAMPUNG BARAT,sinarberitanews.com- penyaluran BLt-DD bagi Desa Sidodadi Kecamatan Air Hitam, kabupaten Lampung Barat.


Bagi yang menerima Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa ( BLT-DD) Tahap pertama periode Januari, Februari,Maret 2023   di balai Desa Sidodadi.Jumat (19/05)


Dalam penyaluran bantuan tersebut di hadiri Camat Bambang Hermanto.S.Pd.l,M.M., juga hadir Bhabinkantipmas, Bhabinsa, pendamping desa, pendamping lokal desa, dan unsur pemerintahan Pekon Sidodadi.


Dalam penyaluran itu sebanyak 48 keluarga Penerima Manfaat ( KPM) dan besaran uang tunai Rp.900.000,- untuk tiga bulan pertama.


Dalam sambutannya Bambang Hermanto menegaskan terkait telah disalurkan BLT-DD untuk periode Januari, Februari dan Maret mampu memberikan imbas kepada warga lain, dengan para KPM dapat memanfaatkan warung terdekat dalam membelanjakan bantuan untuk kebutuhan mendesak seperti sembako atau mendesak lainnya.


Mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat dan digunakan sebaik mungkin untuk kebutuhan pokok.


Sementara Peratin Prayitno meminta warga untuk memanfaatkan bantuan sebagaimana mestinya sesuai dengan tujuan dari bantuan itu sendiri yakni upaya dalam pemulihan ekonomi sekaligus langkah pemerintah dalam penghapusan status warga miskin ekstrim.


" Tujuan pemerintah menyalurkan BLT-dd yang dilakukan sejak 2020 tersebut adalah sebagai bentuk perhatian dan kepedulian dengan masyarakat dampak gejolak yang terjadi seperti pandemi covid-19 yang berimbas terhadap terjadinya inflasi yang menyebabkan tingginya harga barang dan turunnya daya beli di masyarakat " ungkapnya


Prayitno yang akrab disapa dengan Malik ini juga Menghimbau karena saat ini sedang dalam suasana Paceklik tentu langkah yang perlu diambil diantaranya Melakukan penghematan artinya memanfaatkan bantuan tepat guna seperti pembelian Sembako maupun kebutuhan rumah tangga yang dianggap mendesak dan perlu tersedia.


Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak khususnya masyarakat yang memberikan dukungan kepada pemerintah pekon dalam rangka menjalankan tugas pokok dan fungsi terhadap kemajuan konter tersebut.


" Tanpa peran masyarakat apa yang menjadi harapan sulit untuk terwujud karena itu atas nama Pemerintahan pekon saya menyampaikan terimakasih atas peran serta dan kebersamaan dalam pembangunan Sidodadi menjadi hebat dan sejahtera" imbuhnya 


(S Anggi Saputra)

TerPopuler