Kelompok Tani Gelar Pelatihan Budidaya Tanaman Kakao

Kelompok Tani Gelar Pelatihan Budidaya Tanaman Kakao

05/10/2023, Oktober 05, 2023

PRINGSEWU,sinarberitanews.com-Kelompok Tani dan berbagai elemen masyarakat di Pekon Banyu Urip, Kecamatan Banyumas Kabupaten Pringsewu mengikuti pelatihan budidaya tanaman kakao di gedung serba guna (GSG) pekon setempat.


Kegiatan itu digelar pada Sabtu, 28 September 2023, lalu dihadiri dalam Camat Banyumas Hartoyo, Kepala Pekon Banyu Urip Edi Sunaryo dan Babinsa April Santoso, perwakilan Dinas Pertanian Helmi dan Korkab Suprapti serta pendamping desa.


Kakon Edi Sunaryo, menyampaikan kepada masyarakatnya agar berpartisipasi dalam hal menjaga ketahanan pangan melalui program Budi daya tanaman kakao di wilayahnya.


Camat Banyumas Hartoyo, dalam sambutannya mengatakan, beliau menyambut baik acara kegiatan tersebut juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi.


Sementara itu, Helmi perwakilan Dinas Pertanian menjelaskan kepada smua peserta yang hadir, tentang manfaat pelatihan budi daya tanaman kakao.


Ia menyebut pelatihan bertujuan untuk meningkatkan potensi dan produktifitas tanaman kakao yang sudah ada di wilayah Banyumas khususnya yang ada di pekon banyu urip.


“Harapannya kedepannya para petani bisa merasakan manfaat dari pelatihan budidaya tanaman kakao,” kata Helmi. (Merliyansyah)

TerPopuler