11/11/2023, November 11, 2023

 Forkim : Sebut Politik praktis di acara Fun Bike, Presiden dan Kemendagri Segera Evaluasi PJ walikota Bekasi


Ketua Forum Komunikasi Intelektual Muda (Forkim) Indonesia yang juga pengamat kebijakan publik dan politik, Mulyadi menyoroti kegiatan Fun Bike di Kota Bekasi, Jawa Barat, yang terindikasi bernuansa politis.


Ia mengatakan, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bekasi Junaidi mewajibkan 53 kepala Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) Kota Bekasi untuk mengikuti Fun Bike yang diselenggarakan Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Bekasi.


“Fun Bike diketuai oleh Dwi Setyowati atau biasa disebut Wiwik Hargono, istri daripada Ketua KONI yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi, Tri Adhianto,” kata Mulyadi kepada Awak Media, Sabtu (11/11/2023).


Dalam surat Undangan Nomor 005/7581 Dispora yang tertulis penting tersebut, acara Fun Bike akan dilaksanakan di Gate 19 Stadion Patriot Chandrabhaga, Minggu 12 November 2023, mulai pukul 06.00 WIB hingga selesai.


Mulyadi menyebutkan, acara yang rencananya dibuka oleh Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhammad itu patut diduga menjadi agenda politik mantan Wali Kota Bekasi Tri Adhianto beserta Istri yang dikemas dalam bentuk kegiatan KORMI.


“Ada yang sedikit aneh dalam surat undangan yang dibuat 7 November 2023 itu, dimana nomor surat tertera Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota Bekasi, namun ditandatangani secara elektronik oleh Sekda Kota Bekasi, Junaidi, tembusan Pj Wali Kota Bekasi dan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Bekasi,” ungkapnya.


Mulyadi mengatakan Harus menyadari bahwa jabatan mereka hakikatnya adalah milik pemerintah, bukan pribadi maupun suatu kelompok Jadi, Pj walikota Bekasi Raden Gani Muhammad, Sekda juanedi tidak harus melakukan politik Pragmatis ,Jangan menunjukkan politisasi oleh politik tertentu Jika ingin terjun berpolitik lebih baik menyatakan mundur dari jabatan, tegas Mulyadi menyampaikan.


Mulyadi Mengatakan Suasana psikologis ASN di kota Bekasi  memang mudah terombang-ambing ayunan politik semenjak mantan walikota Bekasi Tri memimpin, Seharusnya PJ walikota Raden Gani Muhammad tidak berafiliasi dengan Partai mana pun atau calon siapa pun karena kedatangan ia hanya untuk mengisi kekosongan kursi Kepala Daerah agar roda Pemerintahan tetap berjalan. 


Oleh karenanya, Presiden Jokowi dan Kemendagri harus melakukan analisa evaluasi kepada PJ walikota Bekasi Raden Gani Muhammad berbagai kegagalan capaian pembangunan di daerah tidak berjalan dan cepat menuntaskan berbagai keresahan rakyat tidak ada perubahan Signifikan yang dirasakan oleh masyarakat, pj walikota bekasi sibuk Menjalankan politik praktis sangat jelas ini merugikan masyarakat kota Bekasi.ucap Mulyadi 


Adapun susunan Fun Bike akan dimulai dengan Senam Sahabat Sejati (OKK KORMI). Lalu disusul pemberangkatan peserta Fun Bike pukul 07.00 WIB dan senam Maumere oleh (OKK KORMI) pukul 08.00 WIB.


Kemudian sambutan Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhammad, Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kota Bekasi, Ahmad Zarkasih dan Ketua KORMI Kota Bekasi, Wiwik Hargono atau Dwi Setyowati.


Acara Fun Bike ditutup dengan pembagian doorprize dan hiburan berupa organ tunggal.(Dito)

TerPopuler