Warga Mengeluhkan Tempat Pembuangan Sampah Diganti Ke Jurang

Warga Mengeluhkan Tempat Pembuangan Sampah Diganti Ke Jurang

18/11/2023, November 18, 2023



GARUT,sinarberitanews.com-Ketua RT 01 RW 01 Kampung Babakan, Desa Pasirwangi, Kecamatan Pasirwangi, Kab. Garut mengeluh kepada awak media karena di kampungnya tidak ada tempat pembuangan sampah yang baik. 18/11/2023


Dari dulu juga kita tidak tinggal diam,

Sudah mengajukan ingin memfondasi Jurang, karena melihat Perkembangan Jurang yang semakin menghawatirkan. Kalau tidak di fondasi juga bagai mana solusi yang terbaik dari Pihak Pemerintah. Gumam Fuad munawar warga setempat


Lanjutnya, Sekarang ingin ada pengelolaan sampah, ini bagus saya Sangat mendukung.


Tetapi sebelum ada arahan pengelolaan sampah, yang paling harus didahululan Pemerintah adalah masyarakat Setempatnya harus diberikan edukasi terlebih dahulu. 


Dulu saya sudah memberikan arahan kepada masyarakat tentang bahaya sampah, Karena sikap masyarakatnya "gamau ribet". Jadi ya ke jurang lagi buang sampahnya.


"Saya tau kondisi jurang di bawah bagaimana, saya sering turun ke Jurang waktu itu"


Nah jika sudah diberikan edukasi oleh pihak pemerintah secara langsung (tidak melalui surat), baru pemerintah memberikan solusi pengelolaan sampah yang baik. Padahal di jurang ini ada sumber mata air yang sangat jernih, Sindirnya.


Ade mulyana (40 Tahun) Ketua RT Kp. Babakan sangat prihatin terhadap warga saya yang membuang Sampah ke Jurang yang dalamnya kurang lebih 50 meter, karna tidak adanya pengelolaan sampah yang baik oleh Pemerintah daerah, ujarnya


Harapan saya Kepada Pemerintah Khususnya Kepada Dinas Lingkungan Hidup Kab. Garut untuk Pembuangan Sampah masyarakat Kp. Babakan di berikan arahan dan tempat Pembuangan Sampah yang baik. Karna saya hawatir jika terus di biarkan sampah di jurang tersebut akan mengakibatkan banjir dan tanah longsor. 


Bahkan bukan hanya pembuangan sampah yang seharusnya di benahi pemerintah, setelah kami survei ke Lokasi Daerah Pasirwangi. Saluran pembuangan air dan gorong-gorong juga harus segera di bersihkan dan di perbaiki, mengingat sekarang ini kita memasuki musim hujan. Karna setiap di guyur hujan air selalu tumpah ke jalan, sehingga membuat aspal jalan rusak.






(Husnul)

TerPopuler